Brownies Kukus Ny. liem

Ayi:"bunda makaciy yah dah bikinin *cium bunda"
30 detik kemudian...
"Bunda makaciy ya dah bikinin*cium lagi*"
Gitu....terus...hehe... Brownies kukus Ny. liem
Modified by gadis fithri afiana

Bahan:

  • 125 gram tepung terigu protein sedang
  • 225 gram gula pasir (gula saya habis jadi pakai gula tepung)
  • 6 butir telur
  • 100 gram dark cooking chocolate (cincang kasar)
  • 175 gram minyak goreng (saya ganti butter)
  • 50 gram coklat bubuk(saya pakai van houten)
  • 1/2 sdt SP
  • 25 gram susu kental manis
  • 50 gram creamcheese (atau 75 gram susu kental manis,saya stok habis jadi diganti SKM+creamcheese)
  • 1/2 sdt vanilla essence(tambahan dari saya)


Topping(optional):

  • glaze tiramissu+keju parut+chocoball 

Cara buat: 

  1. Tim coklat dan butter sampai tercampur rata,sisihkan.
  2. Oles loyang 24x10 dengan margarin,lalu lapisi dengan kertas roti dan dioles kembali dengan margarin. sisihkan.
  3. Panaskan kukusan yang tutupnya dilapisi serbet/handuk.
  4. Kocok dengan mixer kecepatan tinggi: telur,gula,sp dan vanilla essence sampai mengembang dan kental berjejak (sekitar 5-7 menit).
  5. Tambahkan terigu dan coklat bubuk yang sudah diayak ke dalam adonan telur, gunakan mixer kecepatan rendah. jika sudah tercampur,matikan mixer.
  6. Masukan lelehan coklat dan butter ke dalam adonan,aduk menggunakan spatula sampai rata.
  7. Masukkan 2/5 adonan kedalam loyang,kukus dengan api sedang cenderung kecil selama 15 menit.
  8. Ambil sedikit adonan, mixer dengan susu kental manis dan creamcheese, tuang di loyang adonan,kukus kembali 10 menit.
  9. Ambil sisa adonan, tuang lagi dalam adonan dan dikukus kembali 15 menit. gunakan api kecil menuju sedang agar permukaan rata dan tidak bergelombang.
  10. Tusuk adonan menggunakan tusuk sate atau tusuk gigi untuk mengecek apakan adonan sudah matang sempurna.
  11. Keluarkan adonan dari loyang. lepas kertas roti, potong pinggirannya sedikit saja agar layer terlihat dan lebih rapih.
  12. Beri topping glaze tiramissu, keju dan choco ball.
  13. Potong-potong. sajikan.

Comments